Pelantikan IKSB Batam di Malam Puncak IRGE 2023, Rudi: Batam Maju Perekonomian Bergerak

MC Pemko Batam – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, melantik pengurus Ikatan Keluarga Sumatera Barat (IKSB) Kota Batam pada malam puncak Internasional Rumah Gadang Expo (IRGE) 2023 di Dataran Engku Putri, Sabtu (20/5/2023) malam.

Dalam acara itu, dihadiri ribuan masyarakat Batam asal Sumatera Barat hingga para pejabat Sumatera Barat.

“Melalui IKSB Kota Batam, saya mengajak masyarakat Batam asal Sumatera Barat untuk sama-sama menjaga kekompakan dan membangun daerah,” ajak Rudi.

Rudi mengatakan, kekompakan yang sudah terwujud, menjadi modal penting dalam peralatan pembangunan Batam.

Rudi pun memaparkan sejumlah pembangunan di Batam seperti pembangunan Bandara Hang Nadim Batam, Pelabuhan Batu Ampar, pelebaran jalan, hingga sejumlah fasilitas umum di Batam.

“Untuk itu, jaga Batam tetap aman dan kondusif. Dan kami butuh dukungan dari semua masyarakat Batam, tak terkecuali dari IKSB Batam,” katanya.

Ia mengatakan, pembangunan Batam akan tuntas pada 2029. Di akhir jabatannya sebagai Wali Kota Batam, Rudi mengajak semua masyarakat agar pembangunan ini harus dilanjutkan hingga benar-benar selesai dan terwujudnya Batam modern dan maju.

“Pembangunan ini memberikan dampak positif bagi perputaran ekonomi Batam dan meningkatkan investasi serta kesejahteraan masyarakat,” katanya.

Untuk itu, Rudi mengajak masyarakat Batam asal Sumatera Barat memanfaatkan hasil pembangunan ini. Ia optimistis, warga Batam asal Sumatera Barat bisa berperan dalam menggerakkan ekonomi.

“Yang punya produk, silakan dipasarkan karena dengan kemajuan Batam saat ini, ramai orang datang ke Batam,” ujar Rudi.

Di akhir sambutan, Rudi mengucapkan selamat bagi pengurus IKSB Kota Batam dan juga atas suksesnya penyelenggaraan IRGE 2023.

 

“Selamat dan sukses bagi pengurus IKSB Kota Batam. Jalin terus komunikasi demi membangun daerah,” ucap Rudi.

Rudi yang juga sebagai Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam itu, juga mengapresiasi IRGE 2023 yang terselenggara dengan baik dan bisa menunjukkan budaya dan kesenian pada dunia.

“IRGE 2023 menjadi daya tarik tersendiri bagi dunia pariwisata Batam yang menjadi gerbang terdepan Indonesia wilayah Barat. Selamat terselenggaranya IRGE 2023, dari Kepri untuk dunia,” tutup Rudi.

Mungkin Anda juga menyukai