Pemuda Batam Diajak Berkreasi Bangun Bangsa
Media Center Batam – Pemuda Batam diajak untuk berkreasi dan berinovasi guna membangun bangsa. Pesan ini disampaikan Walikota Batam, Muhammad Rudi dalam rangka peringatan Hari Sumpah Pemuda, Senin (29/10).
“Bagaimana pemuda Batam mengembangkan kreasi, inovasi, untuk bersatu, membangun negara Republik Indonesia ini, khususnya Kota Batam,” kata Rudi usai menjadi inspektur upacara Hari Sumpah Pemuda ke-90 di Dataran Engku Putri Batam Centre.
Menurutnya suatu waktu nanti pemuda akan menggantikan generasi sekarang. Pada 2045 mendatang Indonesia akan mendapat bonus demografi. Apabila tidak disiapkan dengan baik akan menjadi masalah di masa depan.
“2045 jayanya Indonesia. Umur 20-35 tahun di Indonesia akan tembus ratusan juta, akan terbesar itu. Maka pemuda harus disiapkan untuk menyambut kedatangan masa itu. Pendidikan harus kita siapkan. Kalau tak disiapkan akan jadi malapetaka, masalah. Mudah-mudahan bangsa ini akan naik pada waktunya,” tutur mantan Anggota DPRD Kota Batam ini.
Hari Sumpah Pemuda Tahun 2018 ini mengusung tema “Bangun Pemuda Satukan Indonesia”. Tema ini diambil atas dasar pentingnya pembangunan kepemudaan untuk melahirkan generasi muda yang beriman dan bertakwa, berahlak mulia, sehat, cerdas, kreatif, inovatif, mandiri, demokratis, bertanggungjawab, berdaya saing, serta memiliki jiwa kepemimpinan, kewirausahaan dan kepeloporan.
Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda tingkat Kota Batam diikuti tak hanya pegawai Pemerintah Kota Batam. Tapi juga organisasi kemasyarakatan, organisasi kepemudaan, perwakilan instansi vertikal termasuk TNI dan Polri, serta anggota Pramuka.
Peserta upacara sebagian mengenakan baju melayu. Khusus para lelaki, melengkapi pakaiannya dengan tanjak, penutup kepala khas pria Melayu. Dan sebagian tamu undangan menggunakan pakaian adat dari daerah masing-masing.