𝐏𝐚𝐬𝐜𝐚 𝐋𝐢𝐛𝐮𝐫 𝐀𝐤𝐡𝐢𝐫 𝐓𝐚𝐡𝐮𝐧, 𝐏𝐞𝐦𝐤𝐨 𝐁𝐚𝐭𝐚𝐦 𝐏𝐚𝐬𝐭𝐢𝐤𝐚𝐧 𝐒𝐞𝐥𝐮𝐫𝐮𝐡 𝐋𝐚𝐲𝐚𝐧𝐚𝐧 𝐌𝐚𝐬𝐲𝐚𝐫𝐚𝐤𝐚𝐭 𝐊𝐞𝐦𝐛𝐚𝐥𝐢 𝐍𝐨𝐫𝐦𝐚𝐥

𝐃𝐢𝐬𝐤𝐨𝐦𝐢𝐧𝐟𝐨 𝐁𝐚𝐭𝐚𝐦 – Pemerintah Kota (Pemko) Batam memastikan seluruh pelayanan kepada masyarakat kembali normal pada Selasa 2 Januari 2024. Baik itu layanan yang ada di dinas maupun di tingkat kelurahan dan kecamatan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Batam Rudi Panjaitan mengatakan sesuai arahan Wali Kota Batam Muhammad Rudi, pasca libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 seluruh pelayanan Pemko Batam sudah harus buka sepeti biasa.

“Jadi kami pastikan layanan kepada masyarakat sudah kembali normal, baik itu di kelurahan, kecamatan, kependudukan, perizinan, puskesmas, unit layanan dasar lainnya maupun di setiap OPD,” kata Rudi Panjaitan, Senin (1/1/2024).

Karena itu, pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat yang hendak mengurus KTP ataupun perizinan lainnya agar melengkapi semua dokumen dan persyaratan yang telah ditentukan. Sehingga layanan dapat diproses dengan cepat.

Sementara itu, imbauan yang sama juga disampaikan kepada setiap Kepala OPD di lingkungan Pemko Batam agar dapat memastikan seluruh pemberi layanan di garda terdepan agar memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Batam, sebagaimana arahan dan kebijakan Bapak Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi.

“Seluruh pegawai di lingkungan Pemko Batam diingatkan untuk tidak menambah hari libur,” ujarnya.

Mantan Kabag Organisasi Pemko Batam tersebut juga mengatakan pada Selasa 2 Januari 2024 juga akan dilaksanakan apel gabungan seluruh pegawai di lingkungan Pemko Batam di Dataran Engku Putri. Sekaligus penyampaian arahan oleh Wali Kota Batam, Muhammad Rudi dalam menyongsong tahun baru bagi setiap ASN Pemko Batam mulai PNS dan PPPK serta staf lainnya.

Mungkin Anda juga menyukai

DD