Silaturahmi itu Menautkan Hati Satu Sama Lain, Modal Besar Wujudkan Batam yang Hebat dan Dahsyat

๐˜ˆ๐˜ฎ๐˜ด๐˜ข๐˜ฌ๐˜ข๐˜ณ ๐˜—๐˜ฆ๐˜ฏ๐˜ถ๐˜ฉ๐˜ช ๐˜œ๐˜ฏ๐˜ฅ๐˜ข๐˜ฏ๐˜จ๐˜ข๐˜ฏ ๐˜š๐˜ช๐˜ญ๐˜ข๐˜ต๐˜ถ๐˜ณ๐˜ข๐˜ฉ๐˜ฎ๐˜ช ๐˜ž๐˜ข๐˜ณ๐˜จ๐˜ข ๐˜Š๐˜ช๐˜ฑ๐˜ต๐˜ข ๐˜™๐˜ฆ๐˜จ๐˜ฆ๐˜ฏ๐˜ค๐˜บ ๐˜‰๐˜ฆ๐˜ญ๐˜ช๐˜ข๐˜ฏ ๐˜š๐˜ฆ๐˜ช๐˜ณ๐˜ช๐˜ฏ๐˜จ ๐˜—๐˜ฆ๐˜ฏ๐˜บ๐˜ฆ๐˜ณ๐˜ข๐˜ฉ๐˜ข๐˜ฏ ๐˜š๐˜ข๐˜ฏ๐˜ต๐˜ถ๐˜ฏ๐˜ข๐˜ฏ ๐˜ถ๐˜ฏ๐˜ต๐˜ถ๐˜ฌ ๐˜ˆ๐˜ฏ๐˜ข๐˜ฌ ๐˜ ๐˜ข๐˜ต๐˜ช๐˜ฎ

MC Pemko Batam – Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad menghadiri silaturahmi peringatan Malam Nisfu Syaban dan Doa Arwah di Masjid As Salam Perumahan Cipta Regency, Belian, Sabtu (11/3/2023) malam.

Momentum ini, Amsakar berkesempatan menunaikan Salat Isya berjamaah dengan masyarakat juga ikut menyerahkan santunan kepada anak yatim.

โ€œTujuan kami mengundang Bapak Wakil Walikota, tak lain agar tali silaturahmi pemimpin dan masyarakat teguh terjalin,โ€ kata Ketua DKM Masjid As Salam Mujianto Ali.

Sementara itu, Amsakar begitu bahagia atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia mengaku terkesan dengan semangat warga. Tercermin dalam kegiatan ini, ia bahkan tak sungkan menyebutkan, ada kesan yang kuat bahwa warga Cipta Regency begitu kompak.

โ€œKalau sudah kompak, yakinlah bahwa kita bisa membuat lompatan untuk Batam yang lebih hebat dan dahsyat lagi,โ€ imbuhnya.

Senada dengan tujuan warga, Amsakar juga mengatakan bahwa prinsipnya silaturahmi bagaimana mempertautkan hati satu sama lain. Yang jauh semakin didekatkan, pemahaman yang bengkok dapat diluruskan. Dalam perspektif agama, silaturahmi memperpanjang umur dan mempermudah jalannya rezeki.

โ€œMuhammad Rudi dan Amsakar Achmad tidak pernah berhenti, sejak awal silaturahmi adalah merk dagang kami dalam menerajui amanah yang diberikan kepada kami,โ€ ucap dia.

Selain menghadiri undangan, berbagai kegiatan yang ditaja di lingkungan Pemko Batam juga selalu lekat dengan silaturahmi. Sebut saja musrenbang, penyerahan insentif RTRW, imam masjid, pendeta, kader posyandu dan lain sebagainya.

Terkhusus saat bulan Ramadan, pihaknya bahkan bersafari dari masjid ke masjid untuk buka puasa dan tarawih bersama masyarakat. Bergitu juga dengan menghadiri berbagai kegiatan paguyuban, hingga kelompok-kelompok agama.

โ€œKita khaturkan syukur, berkat silaturahmi berbagai kerja besar mendesain kota ini lebih mudah dilakukan. Silaturahmi merupakan energi bersama dalam membangun. Silahkan lanjutkan tradisi yang bagus ini,โ€ kata dia.

Pada kesempatan ini, ia secara pribadi, keluarga maupun atas nama Pemko Batam memohon maaf jika dalam keseharian maupun dalam memimpin masih banyak kekurangan.

โ€œSaya memohon maaf yang sebesar-besarnya. Sebentar lagi kita akan memasuki bulan yang suci, Marhaban ya Ramadhan,โ€ ucapnya.

Sebagaimana yang ia kerap sampaikan saban tahun, ia berharap Ramadan menjadi salah satu momentum untuk terus meningkatkan rasa ketaqwaan dan lebih baik dari waktu-waktu sebelumnya.

โ€œMari bersihkan hati, sambut Ramadan dengan sukacita. Mudah-mudahan kita dapat mewujudkan cita-cita kita semua menjadi insan yang bertaqwa,โ€

Hadir dalam acara tersebut Ketua Yayasan As Salaam Andi Pasaribu, Ketua DKM As Salaam Mujianto Ali, Imam Masjid As Salam Ustadz Miftahul Falah, para tokoh Perumahan Cipta Regency serta jajaran RT/RW Perumahan Cipta Regency.

 

Mungkin Anda juga menyukai

DD