Batam Kembali Jadi Finalis Kota Cerdas

Asisten Administrasi Umum Setdako Batam, Zarefriadi

Media Center Batam – Batam kembali menjadi finalis Riset dan Rating Kota Cerdas Indonesia (RKCI). Tahun 2019 ini kali kedua Kota Batam mengikuti agenda dwi tahunan besutan Institut Teknologi Bandung (ITB) bersama Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) dan Asosiasi Prakarsa Indonesia Cerdas (APIC) tersebut. Dengan penduduk lebih dari 1 juta jiwa, Batam dinilai untuk kategori kota besar.

“Tim Pemerintah Kota Batam sudah mengisi formulir secara daring (online). Dan tim RKCI akan turun memverifikasi kuesioner tersebut pada Kamis-Jumat ini,” kata Asisten Administrasi Umum Setdako Batam, Zarefriadi di Kantor Walikota Batam, Selasa (24/9).

Adapun klarifikasi dan konfirmasi yang dilakukan terkait dengan ekonomi cerdas (smart economy), sosial cerdas (smart social), lingkungan cerdas (smart environment), manusia cerdas (smart people), tata kelola cerdas (smart governance and management), serta infrastruktur, teknologi, dan informasi cerdas (smart infrastructure, technology, and information).

Kuesioner untuk smart economy mencakup antara lain tentang jumlah pasar, rata-rata pengeluaran dan pendapatan per kapita, pendapatan domestik bruto, indeks harga konsumen, seputar industri mikro kecil menengah dan industri kreatif, hingga pariwisata. Penilaian ekonomi cerdas ini juga mencakup panjang jalan, persentase panjang jalan dengan jumlah kendaraan, sampai sarana prasarana transportasi massal.

“Sementara untuk smart social itu mencakup bidang pendidikan, kemanan, kesehatan, perumahan, pelayanan publik, serta pelestarian kebudayaan dan sejarah,” sebutnya.

Pengisian kuesioner tersebut tak cuma melibatkan organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemko Batam. Tapi juga pihak swasta dan instansi vertikal lainnya.

Menurut Zarefriadi, Kota Batam pada 2017 lalu berhasil mendapatkan 10 penghargaan dari 13 kategori yang tersedia. Untuk itu, pada RKCI 2019 ini, Pemko Batam menargetkan bisa meraih penghargaan untuk seluruh kategori penilaian.

Mungkin Anda juga menyukai

DD