Doa Anak Yatim: Semoga Pak Wali Sehat Selalu
Media Center Batam – Muhammad Arif Ramadhan tampak menikmati menu yang dihidangkan dalam acara Buka Puasa Bersama di kediaman Walikota Batam di Perumahan Rosedale, Minggu (19/5). Arif merupakan satu dari 1.200 anak yatim yang diundang berbuka puasa di rumah Walikota Batam pada momen Ramadan 1440 H ini.
Santri Pondok Pesantren Modern Darussalam Al-Gontory ini mengaku bahagia diundang berbuka puasa di rumah pribadi Walikota Batam Muhammad Rudi.
“Senang. Tadi kami datang pakai Trans Batam dari Tanjungpiayu,” kata Arif.
Selain hidangan buka puasa, anak-anak ini juga menerima santunan dari Walikota. Arif mengaku ingin membeli baju dengan uang yang didapat dari orang nomor 1 di Kota Batam tersebut.
“Mau dibelikan baju. Kalau masih ada sisanya, mau beli alat perlengkapan sekolah,” tutur anak yang bercita-cita menjadi kiai ini.
Untuk Walikota Batam, Arif mendoakan semoga selalu mendapatkan keberkahan dari Allah SWT.
“Semoga panjang umurnya, sehat selalu, dan rezekinya dilancarkan oleh Allah,” ucapnya.
Pada kesempatan tersebut Walikota Batam, Muhammad Rudi juga mengajak pihak-pihak yang memiliki kelebihan harta untuk ikut menyantuni anak yatim.
“Kepada Bapak Ibu direktur perusahaan yang ingin menyumbang, ayo kita perhatikan anak yatim piatu,” ajaknya.
Sementara itu, Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Kota Batam, Nyat Kadir mewakili tuan rumah menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Batam yang bersedia hadir di acara silaturahmi tersebut.
Acara silaturahmi dan buka bersama masyarakat dengan Walikota Batam ini juga diisi ceramah agama yang disampaikan oleh Ustaz Effendi Asmawi. Silaturahmi ini berakhir sampai selesai salat tarawih berjemaah.