Rudi: Kemajuan Daerah di Tangan Korpri

Upacara HUT Korpri ke-47 tingkat Kota Batam di Dataran Engku Putri Batam Centre, Senin (3/12).

Media Center Batam – Kemajuan daerah berada di tangan Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri). Hal ini disampaikan Walikota Batam, Muhammad Rudi usai upacara HUT Korpri ke-47 tingkat Kota Batam di Dataran Engku Putri Batam Centre, Senin (3/12).

“Korpri yang mengisi pemerintah hari ini. Yang membangun negeri ini adalah Korpri. Karena biaya pembangunan ada di pemerintah. Semua keberhasilan Korpri akan dinikmati seluruh masyarakat Kota Batam. Maka Korpri harus berbenah dan bersiap diri untuk pembangunan,” kata Rudi.

Pegawai negeri saat ini harus lebih rajin. Dan kecepatan kerja mesti terus ditingkatkan dari waktu ke waktu. Tujuannya agar bisa mengejar ketertinggalan dari daerah lain.

“Kalau dulu kecepatan kerja 20, sekarang harus 50, besok naik jadi 100. Mari sama-sama kita bangun daerah ini. Kemajuan daerah di tangan anda. Kami hanya manajer yang mengatur-mengatur ini,” ujarnya.

Upacara Hari Korpri ke-47 Tingkat Kota Batam dipimpin langsung oleh Gubernur Kepri, Nurdin Basirun. Pada kesempatan tersebut ia berpesan agar pegawai bekerja secara profesional sesuai ketentuan berlaku.

“Yang kita lakukan bersama akan membangun Provinsi Kepulauan Riau. Mudah-mudahan Batam jadi tujuan investasi dan pariwisata. Kepada seluruh jajaran kami ucapkan selamat hari Korpri,” tutur Nurdin sebelum membacakan sambutan Presiden RI.

Pada kesempatan ini juga diserahkan Satya Lencana Karya Satya X, XX dan XXX Tahun. Satya Lencana Karya Satya XXX Tahun diterima oleh Inspektur Daerah Kota Batam Heriman HK, Kadisperindag Kota Batam Zarefriadi, Kadis Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Hasyimah, Camat Bulang Nasrun, serta dua pegawai Sutikno dan Suratman. Selanjutnya juga diberikan sagu hati bagi ASN di lingkungan Pemko Batam yang pensiun di Bulan November dan Desember 2018 sebanyak 12 orang.

Mungkin Anda juga menyukai

DD