๐๐ข๐ง๐ ๐ค๐๐ญ๐ค๐๐ง ๐๐ข๐ง๐๐ญ ๐๐๐ฆ๐๐๐๐, ๐๐๐ฆ๐ค๐จ ๐๐๐ญ๐๐ฆ ๐๐๐ซ๐ข๐ค๐๐ง ๐๐๐ง๐ ๐ก๐๐ซ๐ ๐๐๐ง ๐๐จ๐ฆ๐๐ ๐๐ข๐ญ๐๐ซ๐๐ฌ๐ข
๐๐ข๐ฌ๐ค๐จ๐ฆ๐ข๐ง๐๐จ ๐๐๐ญ๐๐ฆ- Meningkatkan minat baca dan budaya membaca dari usia dini, Pemerintah Kota (Pemko) Batam melalui Dinas Perpustaan dan Arsip Kota Batam bersama Dinas Pendidikan Kota Batam memberikan penghargaan lomba literasi. Lomba bertemakan โMeningkatkan Literasi Anak Bersama Perpustakaanโ dibuka Wali Kota Batam, Muhammad Rudi diwakili Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M. Pd di Atrium One Batam Mall, Rabu (12/06/2024). Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan literasi anak-anak di Kota Batam.
โLiterasi adalah kemampuan mengakses, memahami, dan menggunakan sesuatu secara cerdas melalui berbagai aktivitas salah satunya adalah membaca. Atas nama Wali Kota Batam, Haji Muhammad Rudi, mengapresiasi dan berterimakasih kepada Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Batam, Dinas Pendidikan Kota Batam yang sudah menaja lomba ini,โ ujarnya.
Kegiatan penghargaan lomba literasi ini terdiri dari lomba melengkapi gambar dan mewarnai, menulis dan bercerita serta konten perpustakaan. Setelah mengikuti lomba ini, hendaknya dapat menumbuhkembangkan kegemaran membaca serta menarik minat baca anak-anak.
โBudaya membaca harus dimulai sejak usia dini. Buku adalah jendela ilmu, jika ingin menguasai dunia Kita harus rajin membaca. Bahkan menurut teori, Kita harus meluangkan waktu untuk membaca selama 4 jam dari 24 jam,โ tutur mantan guru ini.
Dikesempatan itu, Jefridin juga mengapresiasi penampilan anak-anak yang membawakan tari persembahan. Ayah dua anak ini juga menyemangati para siswa yang akan mengikuti lomba mewarnai, menulis dan bercerita ini.
โTerima kasih kepada guru yang sudah mendidik anak-anak ini menjadi anak-anak yang hebat. Melihat penampilan anak-anak ini, artinya para guru telah berhasil mendidik dan melatih anak-anak sehingga mereka tampil dengan maksimal,โ pujinya.(*)