Dikunjungi Forum Informasi Remaja, Rudi Berpesan Kembangkan Kreativitas

Media Center Batam – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi berpesan kepada para pemuda untuk terus berkreasi dan mengembangkan diri. Pesan ini disampaikan kepada perwakilan Forum Informasi Remaja (FIR) Kota Batam dalam kunjungan ke Kantor Wali Kota Batam, Jumat (11/12).

“Pemuda sekarang harus semakin kreatif. Karena tantangan ke depan akan lebih berat dari sekarang. Anak-anak sekalian harus terus berkreasi dan mengembangkan diri,” tutur Rudi.

Pada pertemuan tersebut ia juga memaparkan secara ringkas tentang program kerjanya bagi remaja. Antara lain pembangunan infrastruktur berupa ruang publik yang bisa dimanfaatkan pemuda untuk mengembangkan potensi diri.

“Berbagai infrastruktur dan ruang-ruang publik sudah Pemerintah Kota Batam siapkan. Silakan dimanfaatkan untuk hal-hal yang positif. Gunakan fasilitas yang ada untuk terus gali potensi diri kita. Karena 20 tahun mendatang, kalianlah yang akan menjadi pemimpin di Kota Batam ini,” kata Rudi.

Ruang publik terbaru yang ia resmikan beberapa hari lalu adalah Taman Dang Anom. Taman yang berlokasi di dekat Laluan Madani ini tak hanya berfungsi sebagai estetika kota. Tapi juga bisa dimanfaatkan masyarakat termasuk para pemuda untuk bersosialisasi.

“Taman-taman seperti ini akan kita perbanyak, kita bangun di berbagai titik. Sebagai ruang untuk masyarakat berinteraksi. Dan bisa juga para remaja seperti kalian manfaatkan untuk kembangkan bakat. Silakan manfaatkan, asal untuk hal positif. Jangan lupa juga sama-sama jaga fasilitas yang sudah pemerintah bangun ini,” pesannya.

Kepada FIR, Rudi meminta agar dapat membantu pemerintah. Khususnya dalam meneruskan informasi-informasi yang benar dan bermanfaat kepada masyarakat terutama sesama anak muda.

“Banyak hal yang bisa dilakukan melalui forum ini. Silakan bergerak di berbagai bidang. Termasuk memajukan UMKM dengan terjun mengembangkan start-up yang mendukung revolusi industri 4.0 misalnya. Atau apa saja. Peluang kalian sangat luas. Manfaatkan fasilitas yang ada untuk meraihnya,” pungkas Rudi.

Ketua FIR Kota Batam, Selly Febrilia mengatakan audiensi dengan Wali Kota Batam ini menjadi wadah diskusi dengan kepala daerah. Diskusi berlangsung santai dengan pembahasan seputar program pemerintah yang berkaitan dengan para remaja dan pemuda.

“Semoga ke depannya remaja bukan hanya menjadi objek pasif tapi juga sebagai subjek aktif yang turut mendukung pembangunan hari ini,” ujar Selly.

Para remaja ini mengaku senang dengan pertemuan tersebut. Karena Wali Kota Batam telah memberikan banyak wejangan bagi para penerus bangsa ini.

“Alhamdulillah kami mendapat nasihat dan dukungan dari Bapak. Terima kasih banyak Pak. Kunjungan kami hari ini juga sekaligus untuk mengundang Bapak hadir pada pelantikan anggota baru FIR di kepengurusan masa bakti 2020-2021,” tutur Selly.

Perempuan berambut panjang ini menjelaskan kenapa FIR tetap menambah anggota di 2020 ini. Menurutnya program FIR saat ini sudah semakin berkembang. Dan diperlukan dukungan semangat-semangat baru untuk mengoptimalkan peran FIR dalam menjalankan programnya.

“Saat ini kami juga bekerja sama dengan berbagai instansi dan lembaga. Selain itu kami juga menaungi berbagai komunitas dan organisasi. Sehingga dengan adanya anggota baru ini akan membantu kami untuk jalankan program-program bagi remaja sekaligus menampung aspirasi remaja Kota Batam,” paparnya.

Mungkin Anda juga menyukai

DD