Sekda Apresiasi Rapid Test Gratis Kadin Batam
Media Center Batam – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid, mengapresiasi kegiatan 1.000 rapid testย gratis dari Kamar Dagang dan Instrustri (Kadin) Kota Batam. Ia mengatakan, langkah tersebut sebagai upaya membantu pemerintah memutus rantai penyebaran Covid-19.
“Mudah-mudahan ini menjadi amal kebaikan kita semua. Terima kasih sudah membantu pemerintah mengatasi masalah Covid-19 ini,” kata Jefridin saat membuka kegiatan 1.000 rapid test di halaman Kantor Kadin Batam, Kamis (2/7/2020).
Ia mengatakan, pandemi Covid-19 ini belum ada jaminan kapan berakhir. Bahkan, belum ada vaksin yang secara resmi ditemukan. Untuk itu, langkah pencegan adalah satu-satunya upaya melawan Covid-19.
“Kita harus tetap menjalankan protokol kesehatan seperti memakai masker, jaga jarak, rutin mencuci tangan, hingga rutin olahraga,” kata dia.
Hal ini perlu terus diingatkan, mengingat perlu dibuka aktivitas untuk menggeliatkan kembali perekonomian Batam. Ia tak memungkiri perekonomian Batam sangat terpuruk akibat pandemi ini. Untuk itu, perlu upaya bersama dalam menjalankan tatanan kehidupan normal baru.
“Caranya itu tadi, menerapkan protokol kesehatan. Dulu kita tak pakai masker, sekarang kita pakai masker, dulu kita duduk tanpa jarak sekarang pakai jarak,” ujarnya.
Ia mengaku, langkah tersebut dinilai sangat membantu untuk menumbuhkan kembali perekonomian di kota ini. Ia juga berharap dunia usaha di Batam kembali menggeliat. Ia mengapresiasi langkah para pengusaha yang turut serta membantu pemerintah dalam menangani wabah Covid-19 ini.
“Kalau kita berdiam diri, ekonomi akan mati. Sekali lagi terima kasih Pak Jadi (Ketua Kadin Batam, Jadi Rajagukguk), semoga ekonomi kita bangkit lagi,” kata Jefridin.
Sebelumnya, secara simbolis bantuan 1.000 alat rapid test dari Kadin Kota Batam tersebut diterima langsung Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, di Panggung Dataran Engku Putri Batam, Senin (1/7/2020). “Saat ini praktiknya, dilaksanakan rapid test gratis,” ujarnya.