Batam-Sumedang Jalin Kerja Sama Kembali
Media Center Batam – Pemerintah Kota Batam menjalin kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Sumedang dalam bidang industri, Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), perdaganganan, dan promosi pariwisata. Perjanjian kerjasama ditandatangani Walikota Batam dan Bupati Sumedang di Kantor Walikota Batam, Kamis (29/11).
Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir mengatakan tahun 2002 antara Pemkab Sumedang dengan Pemko Batam sudah pernah menandatangani perjanjian kerjasama. Saat itu antara Bupati Sumedang Misbach dan Walikota Batam Nyat Kadir.
“Sekarang saya ingin melanjutkan kerjasama itu,” kata Dony.
Melalui kerjasama ini diharapkan hubungan Sumedang dan Batam semakin baik dan bisa memajukan kedua Pemerintah Daerah yang bermuara pada kesejahteraan masyarakat. Cerita tentang Kabupaten Sumedang, Dony mengatakan bahwa Sumedang sebagai kota penghasil kerajinan senapan angin, Cipacing Jatinangor. Selain itu makanan khas yang dikenal adalah tahu Sumedang.
“Ada juga kuda Renggong dan kerajinan ukiran lainnya dan beberapa hasil bumi. Semoga kerjasama ini membuka pintu yang sangat lebar untuk kerjasama,” ujarnya.
Tak lupa ia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Walikota dan Wakil Walikota Batam yang telah meluangkan waktunya untuk menerima rombongan dari Pemkab Sumedang.
“Terimakasih sudah menerima kami di tengah kesibukan Pak Walikota masih meluangkan waktu untuk kami,” ucapnya.
Walikota Batam, Muhammad Rudi menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan Bupati Sumedang beserta rombongan di Kota Batam. Pemko Batam, katanya, saat ini tengah mengembangkan sektor pariwisata.
Salah satu langkah yang dilakukan Pemko Batam untuk menarik orang datang berkunjung ke Kota Batam dengan membangun infratstuktur jalan utama dan lingkungan. Di setiap kesempatan Rudi selalu mengatakan kondisi jalan di Kota Batam satu jalur memiliki lima sampai enam lajur. Jalan yang dilebarkan dilengkapi dengan pedestrian dan taman.
“Sumber penghasilan Pemko Batam dari pajak dan BPHTB. Tapi saat ini BPHTB sedang bermasalah di BP Batam. Semoga tumbuhnya wisata di Kota Batam dapat mengubah pertumbuhan ekonomi Batam sehingga bisa bangkit kembali,” harapannya.