Caleg Dapil 3 Deklarasi Kampanye Damai

Media Center Batam – Partai politik (Parpol) dan peserta pemilu di Kecamatan Bulang mendeklarasikan kampanye damai Pemilu 2019. Deklarasi dilaksanakan di Lapangan Kantor Camat Bulang di Pulau Buluh, Kamis (18/10).

Acara ini disambut antusias seluruh elemen masyarakat di Bulang. Mulai dari Camat, Lurah, Danramil Batam Barat, Polsek, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dan jajaran Panitia Pemungutan Suara (PPS).  

Deklarasi ini merupakan simbol komitmen parpol dan para calon anggota legislatif (caleg) untuk tidak melakukan kampanye hitam (black campaign) yang dapat membelah masyarakat. Serta tidak mengusung isu SARA dalam kampanye, menebar fitnah dan hoax yang dapat membuat masyarakat berhadap-hadapan hanya karena beda pilihan politik.

“Kegiatan ini penting, mengingat masa kampanye cukup lama, sekitar tujuh bulan, dari 23 September sampai 13 April 2019. Persaingan antar caleg kemungkinan akan semakin ketat, sebab jumlah caleg semakin banyak dibanding pemilu sebelumnya, sedangkan jumlah kursi anggota DPRD Batam yang akan diperebutkan tetap,” kata Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batam, Zaki Setiawan.

Berdasarkan data KPU Batam, ada 691 caleg yang siap memperebutkan 50 kursi di DPRD Batam. Sebanyak 104 caleg bertarung di daerah pemilihan (dapil) 3 yang meliputi Kecamatan Bulang, Galang, Seibeduk, dan Nongsa. Ada delapan kursi yang diperebutkan di dapil 3 ini.

“Kami yakin para caleg akan melakukan kampanye santun dan sehat dalam meraup simpati masyarakat. Lebih mengedepankan gagasan dan program untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat. Sehingga iklim kondusif, sejuk, dan nyaman dapat terwujud di wilayah hinterland ini,” kata dia.

Menurut Zaki, yang cukup menggembirakan dalam acara ini adalah antusias masyarakat Bulang dan berbagai pihak untuk ikut menyemarakkan gelaran deklarasi. Sejumlah anggota Koramil, kepolisian  dari Polsek Batuaji, serta jajaran pegawai Kecamatan hingga para Lurah ikut hadir dan mengikuti kegiatan dengan penuh semangat.

Bahkan Danramil Batam Barat sempat memimpin yel-yel untuk pemilu sejuk dan damai. Kegiatan diakhiri dengan pembacaan naskah deklarasi dan penandatanganan bersama.

Mungkin Anda juga menyukai