𝐉𝐞𝐟𝐫𝐢𝐝𝐢𝐧 𝐓𝐞𝐫𝐢𝐦𝐚 𝐊𝐮𝐧𝐣𝐮𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐏𝐚𝐬𝐤𝐢𝐛𝐫𝐚𝐤𝐚 𝐊𝐚𝐛𝐮𝐩𝐚𝐭𝐞𝐧 𝐎𝐠𝐚𝐧 𝐊𝐨𝐦𝐞𝐫𝐢𝐧𝐠 𝐈𝐥𝐢𝐫 𝐤𝐞 𝐊𝐨𝐭𝐚 𝐁𝐚𝐭𝐚𝐦
𝐃𝐢𝐬𝐤𝐨𝐦𝐢𝐧𝐟𝐨 𝐁𝐚𝐭𝐚𝐦-Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd.mewakili Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, menerima kunjungan kerja dari Kabupaten Ogan Komering Ilir dalam rangka meningkatkan wawasan kebangsaan bagi Paskibraka Indonesia Kabupaten Ogan Komering Ilir Tahun 2024, di Kantor Walikota Batam (28/8/2024).
Kunjungan tersebut dipimpin langsung oleh Pj. Bupati Ogan Komering Ilir, Bapak Ir. Asmar Wijaya, M.Si, dengan jumlah rombongan sebanyak 65 orang.
Dalam sambutannya, Jefridin memperkenalkan Kota Batam sebagai salah satu dari tujuh kabupaten/kota di Provinsi Kepulauan Riau.
“Daratannya hanya 4 persen, selebihnya adalah laut,” ujarnya. Ia juga menekankan bahwa Batam adalah kota yang strategis dengan jumlah penduduk terbesar di Kepulauan Riau, yaitu sekitar 1,3 juta jiwa dari total 2,1 juta jiwa penduduk di provinsi ini, menurut data Badan Pusat Statistik (BPS).
Kota Batam juga dikenal sebagai destinasi wisata bagi wisatawan dari Singapura dan Malaysia.
“Setiap akhir pekan, hotel-hotel di Batam penuh dengan wisatawan yang datang melalui lima pelabuhan internasional, termasuk Batam Centre, Harbourbay di Jodoh dan Nagoya, Sekupang, Marina, dan Nongsa,” tambah Jefridin.
Sebagai kota yang mencerminkan keberagaman Indonesia, Batam merupakan rumah bagi berbagai suku, termasuk masyarakat dari Sumatera Selatan. Dalam kesempatan ini, Jefridin juga menyampaikan kiprah Paskibraka Kota Batam.
“Tahun 2024, Batam menurunkan sebanyak 40 putra dan putri terbaik sebagai anggota Paskibraka. Paskibraka merupakan salah satu wadah penting dalam membentuk karakter anak bangsa, yang selama lebih kurang satu bulan menjalani karantina,” jelasnya.
Jefridin berharap, kunjungan kerja ini dapat mempererat hubungan antara Kota Batam dan Kabupaten Ogan Komering Ilir serta memberikan wawasan dan inspirasi bagi para anggota Paskibraka Indonesia dalam mengemban tugas mereka ke depan.