𝐁𝐮𝐤𝐚 𝐓𝐮𝐫𝐧𝐚𝐦𝐞𝐧 𝐕𝐨𝐥𝐢 𝐂𝐚𝐦𝐚𝐭 𝐒𝐞𝐢 𝐁𝐞𝐝𝐮𝐤 𝐂𝐮𝐩 𝟐𝟎𝟐𝟒, 𝐌𝐚𝐫𝐥𝐢𝐧: 𝐉𝐮𝐧𝐣𝐮𝐧𝐠 𝐓𝐢𝐧𝐠𝐠𝐢 𝐒𝐩𝐨𝐫𝐭𝐢𝐯𝐢𝐭𝐚𝐬

𝐃𝐢𝐬𝐤𝐨𝐦𝐢𝐧𝐟𝐨 𝐁𝐚𝐭𝐚𝐦- Wakil Gubernur Kepulauan Riau Marlin Agustina, secara resmi membuka turnamen Bola Voli, Piala Camat Seibeduk 2024, di Fasum Blok D RW 16, Mangsang, Seibeduk, Batam, minggu (14/7/2024) sore.

Pembukaannya ditandai dengan pemukulan bola voli (Servis bawah) oleh Marlin, yang juga Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP- PKK) Kota Batam.

“Selamat bertanding. Menang dan kalah itu hal yang biasa, yang terpenting tetap junjung tinggi sportivitas,” kata Marlin, membuka.

Marlin mengatakan, bahwa yang terpenting juga adalah silaturahmi antar sesama pemain, pada umumnya antar warga Kecamatan Seibeduk. Menurutya, jangan karena perbedaan menjadikan masyarakat terpecah bela.

“Yang terpenting adalah silaturahmi, menjalin komunikasi, dan jaga kekompakan. Mudah-mudahan dengan begitu, Batam terus dalam keadaan aman, damai, dan kondusif,” tutupnya.

Sedangkan dalam laporannya, Camat Seibeduk Dwiki Septiawan mengatakan, bahwa turnamen tersebut merupakan keinginan warga yang diusulkan melalui Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang).

“Alhamdulillah, seperti kita lihat usulan tersebut diterima berkat dukungan Wali Kota Batam Muhammad Rudi. Hari ini kita bisa bersama-sama memulai kegiatan yang kita inginkan bersama” ungkapnya,

Turnamen ini akan berlangsung mulai hari ini hingga 4 agustus mendatang. Untuk Tim putra akan dilaksakan di Fasum RW 18 dan Putri di RW 16. Turnamen diikuti oleh 32 Tim putra dan putri, mulai dari umur 20 hingga 55 tahun.

“Masing- masing Kelurahan menurunkan 4 Tim Putra dan Putri. Selain itu, turnamen akan dilaksanakan setiap hari jumat, sabtu, dan minggu,” tutupnya.

Tampak hadir dalam kesempatan ini, Kepala Dinas Pemudah dan Olah Raga (Dispora) Kota Batam Zulkarnain, Ketua Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Kota Batam Rani Rafitriani, dan unsur pimpinan kecamatan Seibeduk.

Mungkin Anda juga menyukai

DD