๐๐ก๐๐ฅ๐๐ญ ๐๐๐ซ๐๐ฐ๐ข๐ก ๐๐๐ซ๐ฃ๐๐ฆ๐๐๐ก ๐๐ข ๐๐๐ฌ๐ฃ๐ข๐ ๐๐ฅ ๐’๐ฅ๐๐, ๐๐๐๐ซ๐ข๐๐ข๐ง ๐๐๐ฆ๐ฉ๐๐ข๐ค๐๐ง ๐๐ง๐๐ข๐ฅ ๐๐๐ฌ๐ฒ๐๐ซ๐๐ค๐๐ญ ๐๐ฎ๐ค๐ฌ๐๐ฌ๐ค๐๐ง ๐๐๐ฆ๐๐๐ง๐ ๐ฎ๐ง๐๐ง
๐๐ข๐ฌ๐ค๐จ๐ฆ๐ข๐ง๐๐จ ๐๐๐ญ๐๐ฆ- Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M. Pd. bersama jajaran OPD di lingkungan Pemerintah Kota Batam melaksanakan Shalat Tarawih berjamaah di Masjid Al A’laa, yang terletak di Perumahan Taman Teratai RW.19 Kelurahan Sungai Langkai Kecamatan Sagulung, Kamis (21/3/2024).
Dalam kesempatan tersebut, atas nama Bapak Wali Kota Batam, Muhammad Rudi dan Pemerintah Kota Batam, Jefridin menghaturkan rasa terima kasih kepada masyarakat Batam, khususnya jamaah masjid yang telah turut membantu pemerintah dalam mensukseskan pembangunan.
โPemerintah Kota Batam terus berupaya mempercepat pembangunan dengan fokus pada infrastruktur, seperti pembangunan jalan, bandara, dan pelabuhan, demi meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk kesejahteraan masyarakat,โ jelas Jefridin.
Dalam konteks pembangunan, peran investor sangat penting. Investasi tidak hanya berdampak pada pembangunan fisik, tetapi juga pada peningkatan lapangan kerja dan kesejahteraan masyarakat.
โDPRD Kota Batam kemarin telah meresmikan Peraturan Daerah (Perda) Ketenagakerjaan yang mewajibkan perusahaan untuk mempekerjakan sebagian tenaga kerja lokal, sehingga investasi dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat,โ paparnya.
Selain itu, pariwisata juga menjadi fokus pembangunan untuk meningkatkan PAD. Kedatangan wisatawan mancanegara diharapkan dapat meningkatkan pemasukan pajak dari sektor restoran dan hotel, yang nantinya akan digunakan untuk pembangunan dan pemberian insentif kepada masyarakat.
โUntuk memastikan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat, keamanan dan kebersihan juga perlu menjadi prioritas utama,โ tambahnya.
Pemerintah Kota Batam mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan, sehingga Batam tetap menjadi destinasi investasi dan pariwisata yang menarik serta memberikan manfaat bagi semua pihak.
Sedangkan Pengurus DKM Masjid Al A’laa, menyampaikan bahwa pembangunan masjid masih belum sempurna dengan beberapa pekerjaan yang belum terselesaikan.
โTerima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Pemko Batam, yang akan dimaksimalkan untuk memperbaiki prasarana ibadah, seperti tempat wudhu, teras masjid, dan lantai 2 yang masih dalam tahap penyelesaian,โ katanya.