๐๐ž๐ง๐ ๐ค๐จ๐ง๐ โ€™๐ฌ ๐†๐จ๐ญ ๐“๐š๐ฅ๐ž๐ง๐ญ ๐Ÿ๐ŸŽ๐Ÿ๐Ÿ‘ ๐’๐ฎ๐ค๐ฌ๐ž๐ฌ ๐ƒ๐ข๐ ๐ž๐ฅ๐š๐ซ, ๐‰๐ž๐Ÿ๐ซ๐ข๐๐ข๐ง: ๐Œ๐š๐ฌ๐ฒ๐š๐ซ๐š๐ค๐š๐ญ ๐๐ž๐ง๐ ๐ค๐จ๐ง๐  ๐‹๐ฎ๐š๐ซ ๐๐ข๐š๐ฌ๐š

๐ƒ๐ข๐ฌ๐ค๐จ๐ฆ๐ข๐ง๐Ÿ๐จ ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ – Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M. Pd mewakili Wali Kota Batam, Muhammad Rudi resmi menutup Acara Bengkongโ€™s Got Talent 2023. Selama rangkaian acara yang berjalan tiga hari dari tanggal 18 s.d. 20 November 2023 ini, Jefridin tidak absen untuk hadir dan berbaur langsung bersama masyarakat Bengkong.

Digelar berbagai rangkaian perlombaan, mulai dari lomba paduan suara, lomba yel-yel dan lomba duet karaoke. Pada malam puncak penganugerahan inilah diumumkan hasil pemenang perlombaan, di Fasum RW 18 Perumahan Pantai Gading Kelurahan Tanjungbuntung, Senin (20/11/2023).

โ€œAtas nama Bapak Wali Kota Batam mengucapkan selamat sukses digelarnya acara ini, masyarakat Bengkong luar biasa,โ€ katanya.

Jefridin mengucap syukur, dimana tujuan utama dari kegiatan ini untuk bersilaturahmi dan memberikan hiburan di tengah masyarakat dapat tercapai. Selain itu, ia juga berpesan agar kemudian rasa kebersamaan dan kekompakan masyarakat Bengkong dapat semakin meningkat.

โ€œTerima kasih juga untuk Pak Camat, tokoh masyarakat, panitia dan seluruh pihak yang menaja kegiatan ini. Meningkatkan rasa kebersamaan warga Kecamatan Bengkong, dan kita menemukan potensi bibit penyanyi di sini,โ€ kata Jefridin.

Ia pun berharap agar masyarakat Bengkong terus mendukung dan menjaga suasana Batam kondusif demi percepatan pembangunan di Batam, terkhusus di Kecamatan Bengkong.

โ€œSaat ini Pak Wali Kota tengah melebarkan jalan Bengkong dan sedang dalam proses, doakan ini cepat selesai. Karena sesuai amanat beliau pembangunan ini tidak lain akan bermuara pada peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,โ€ ujarnya.

 

Mungkin Anda juga menyukai

DD