Ikuti Prosesi Upacara Kemerdekaan, Jefridin Ungkap Upacara Berjalan Lancar
MC Pemko Batam – Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M. Pd. beserta istri mengikuti pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Republik Indonesia (RI) di Dataran Engku Putri pada Selasa (15/8/2023). Bertindak selalu Inspektur Upacara HUT Ke-78 RI, Wakil Gubernur Provinsi Kepri, Marlin Agustina.
Pelaksanaan upacara hari ulang tahun kemerdekaan pagi itu, diawali dengan prosesi pengambilan bendera dari loby Kantor Walikota Batam. Bendera diserahkan oleh Wakil Gubernur Provinsi Kepri, Marlin Agustina kepada petugas pengibar bendera.
Sebelum menuju Dataran Engku Putri, Jefridin beserta Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad dan Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Batam menyaksikan prosesi penyerahan sang merah putih tersebut.
“Kita bersyukur karena pada pagi ini Kita bisa melaksanakan Upacara Peringatan HUT Ke-78 Republik Indonesia. Alhamdulillah upacara berjalan dengan baik, semua rangkaian acara berjalan lancar dan khidmat” ungkap Jefridin.
Adapun rangkaian acara HUT Ke-78 RI, pembacaan Teks Proklamasi oleh Ketua DPRD Kota Batam, Nuryanto. Dilanjutkan dengan pembacaan doa oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Zulkarnain Umar. Setelahnya, pengibaran bendera oleh Anggota Paskibraka.
Adapun Komandan Upacara HUT Kemerdekaan, Kapten Inf. Setyo Adi Nugroho selaku Danki Kompi Khusus Yonif 136 Tuah Sakti. Sebagai Perwira Upacara, Kapten Inf. Afrizal. Untuk pasukan pengibar bendera merupakan putra putri terbaik dari 12 kecamatan. Paskibraka terdiri dari Kelompok 17, Kelompok 8 dan Kelompok 45
Adapun petugas Paskibraka yang bertugas membawa baki pada penaikan bendera adalah Manuella Gracia, Siswi SMA Negeri 8 Batam. Sebagai penggerek bendera adalah Subastian Sihotang, Siswa SMA Negeri 5 Batam. Pemegang tali, Alfi Zulfian merupakan Siswa SMA Negeri 20 Batam.
“Alhamdulillah tadi sama-sama Kita menyaksikan bagaimana adik-adik Paskibraka dapat mengibarkan merah putih dengan sangat baik. Mereka sukses mengibarkan bendera tanpa mengurangi ke khidmatan dari upacara kemerdekaan ini,” ungkap Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Batam itu memuji.
Ia juga mengucap rasa syukur karena saat pelaksanaan upacara didukung dengan cuaca yang bagus. Cuaca pagi itu cukup cerah, sehingga upacara berjalan lancar dari awal hingga selesai.
Peringatan hari kemerdekaan semakin semarak dengan persembahan lagu-lagu oleh Bahana Barelang Drum Corps (BBDC).(*)