Gugus Tugas Terima Sumbangan 5.200 Masker dari PT. Flextronic Technology Indonesia

Media Center Batam – Dalam rangka pencegahan penyebaran corona virus disease 2019 (Covid-19) di wilayah Kota Batam, PT. Flextronic Technology Indonesia memberikan bantuan masker. Sebanyak 5.200 masker diserahkan kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Batam, Kamis (30/4).

President direktur PT. Flextronic Technology Indonesia, Punedran Subramaniam menyerahkan langsung bantuan masker tersebut kepada Wali Kota sekaligus Ketua Gugus Tugas Covid-19 Batam, Muhammad Rudi. Penyerahan masker dilaksanakan di Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Dataran Engku Putri Batam Centre.

“Pemberian masker ini dilakukan sebagai bentuk kontribusi dan peran aktif PT. Flextronic Technology Indonesia dalam upaya membantu Pemerintah Kota Batam mengatasi pandemi Covid-19,” kata Punedran.

Ia menjelaskan, bantuan yang diberikan ini terdiri dari 5.000 lembar masker medis bernilai Rp30 juta. Dan 200 masker N95 senilai Rp9 juta.

Wali Kota sekaligus Ketua Gugus Tugas Covid-19 Batam, Muhammad Rudi mengucapkan terima kasih kepada PT. Flextronic Technology Indonesia atas kepedulian dan perhatian terhadap masyarakat Kota Batam yang tengah menghadapi pandemi Covid-19.

”Tentunya bantuan ini sangat bermanfaat. Terutama untuk tenaga medis yang menjadi garda terdepan menangani Covid-19. Rencananya, keseluruhan bantuan segera didistribusikan ke puskesmas yang ada di Kota Batam,” ujarnya.

Di sisi lain, sambung Rudi, ia tetap berharap agar masyarakat patuh dan disiplin dalam mengikuti imbauan pemerintah. Seperti rajin mencuci tangan, berdiam di rumah, maupun protokol kesehatan ketika beraktivitas. Dengan demikian mata rantai penyebaran Covid-19 pasti akan terputus.

”Upaya disiplin tidak hanya untuk melindungi diri, tetapi juga melindungi sesama dari penularan virus Corona,” kata dia.

Mungkin Anda juga menyukai

DD